Warto-Mbantul.com__Adanya aplikasi ojek yang berbasis online cukup memberikan kemudahan bagi penguna transportasi, hanya dengan bantuan aplikasi yang di tanamkan di Hp masayrakat luas bisa bermobilitas tanpa adanya kendala.
Begitujuga dengan para ojek tentunya adanya aplikasi yang berbasis oinline tersebut juga memberikan kemudahan dalam mejalankan profesinya, salah satunya adalah paguyuban ojek online Group 4 dimana paguyuban ini lahir pada tanggal 02 Desember 2015 setelah berdirinya aplikasi tersebut dimana paguyuban ini telah memberikan karya nyata bagi masyarakat khususnya pelanggan ojek online.
Anggota paguyuban ojek online group 4 saat ini berjumlah 150 orang yang sebelum adanya pandemi Covid-19 mencapai 450 orang, adanya Covid memang sangat berdampak sekali bagi para ojek online, dimana poenghasilan cukup mengalami penurunan yang sangat drastis, sehingga banyak juga yang beralih ke provesi lainya untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Paguyuban ojek Online group 4 sangat aktif dalam melaksanakan kegiatan baik kegiatan yang bersifat rutin seperti Copdar juga melakukan kegiatan sosial seperti santunan anak yatim, dhuhafa dan bantuan air bersih kepada warga masyarakat yang mengalami kekurangan air bersih.
Semenjak adanya covid-19 semua kegiatan kopdar dan kegiatan sosial di tiadakan diamana hal tersebut dilakukan dalam rangka antisipasi penyebaran wabah Covid-19
Ketua paguyuban Sdri Laksmi menerangkan bahwa dibentuknya paguyuban Ojek Online Group 4 adalah sebagai wadah untuk menjalin silaturahmi antar anggota dan sebagai wadah para ojek online di wilayah di Bantul. (u2)
Dibentuknya Paguyuban Ojek Online Group 4 Adalah Sebagai Wadah Untuk Menjalin Silaturahmi Antar Anggota.
